Analisa Harian dan Top News Tanggal 16 Agustus 2017
Investasi Emas
FOREXimf Update Analisa Harian | ||||||||||||||
Analisa Teknikal FOREXimfRabu, 16 Agustus 2017Analisa EUR/USD
Analisa GBP/USD
Analisa Gold
Top NewsRabu, 16 Agustus 2017Apresiasi USD Hantam Emas dan Minyak Grafik harga emas turun lebih lanjut pada hari Selasa karena data penjualan eceran AS yang kuat membuat greenback terus bergerak lebih tinggi bahkan mencapai titik teringgi nya sejak 27 juli lalu dan di saat yang sama berkurangnya ketegangan perang rudal antara AS dan Korea Utara yang telah mengurangi permintaan pasar untuk aset safe haven. Di divisi Comex New York Mercantile Exchange, trading emas berjangka untuk pengiriman Desember turun 1,22% pada $1.274,98, terendah sejak 9 Agustus. Kontrak Desember mengakhiri sesi Senin 0,28% lebih rendah pada $ 1.290,40 per ounce. Harga emas sensitif terhadap pergerakan tingkat suku bunga Fed dan dolar AS. Greenback yang lebih kuat membuat harga emas menjadi lebih mahal bagi pembeli yang menggunakan mata uang asing, sementara kenaikan suku bunga AS mengangkat peluang untuk menahan aset yang tidak memberikan imbal hasil seperti bullion. Sementara itu di hari yang sama harga minyak memperpanjang aksi jual yang berat, terbebani oleh dolar AS yang lebih kuat dan tanda-tanda melemahnya permintaan minyak di China.Harga minyak mentah AS turun 0,53 persen menjadi $47,34 per barel. Salam Profit, Research & Education Division FOREXimf.com
|
© 2017 FOREXimf.com. All rights reserved.
Email ini dikirimkan kepada fredykurniawan91@gmail.com. Untuk mengganti/berhenti layanan subscriber kami, silakan klik Ganti Layanan.
PT. International Mitra Futures Jalan Sunda 57, Bandung 40112
022-4266000, 022-4266222
Posting Komentar